QS AL FATH AYAT 3 MENDAPATKAN PERTOLONGAN YG KUAT

OLEH : M.FAJAR LAKSANA. PIMP.PONPES DZIKIR ALFATH

Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman Qs Alfath ayat 3.

وَّ يَنْصُرَكَ اللّٰهُ نَصْرًا عَزِيْزًا

“Dan agar Allah menolongmu dengan pertolongan yang kuat (banyak).”

BAGAIMANA ALLAH MENOLONG KITA DENGAN PERTOLONGAN YANG KUAT.
MAKA ADA 4 CARA SUPAYA KITA BISA DITOLONG OLEH ALLAH.

1.TOLONG DAHULU AGAMA ALLAH MAKA ALLAH AKAN MENOLONG KITA

Dijelaskan Qs Muhammad ayat 7.

Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman:

يٰۤـاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْۤا اِنْ تَـنْصُرُوا اللّٰهَ يَنْصُرْكُمْ وَيُثَبِّتْ اَقْدَا مَكُمْ

“Wahai orang-orang yang beriman! Jika kamu menolong (agama) Allah, niscaya Dia akan menolongmu dan meneguhkan kedudukanmu.”

Firman Allah ini memberikan SYARAT KALAU INGIN DITOLONG OLEH ALLAH MAKA KITA HARUS MENOLONG AGAMA ALLAH.
Bagaimana Cara nya menolong Agama Allah.
Maka masuk dalam jamaah Islam. lalu keluarkan Zakat Infak Shodaqoh untuk pembangunan jamaah Islam atau ikut makmurkan Masjid. Ikut meramaikan Pengajian. Syiar dan Dakwah. Ikut membangun dan berpartisipasi dalam pembangunan di Intsitusi Islam seperti Pondok pesantren. Majlis Dzikir Majlis Ilmu.Menguatkan dan Membesarkan Agama Allah dan Bertasbih serta berdzikir kepada Allah. serta ikut Menyeru kepada kebaikan. mengajak berbuat baik. MENCEGAH KEMUNGKARAN. ikut HIJRAH DAN BERJIHAD DIJALAN ALLAH. BAIK SECARA FISIK MAUPUN HARTA ATAU EKONOMI (QS AL ANFAL 72) sesuai denga situasi dan kondisi yang dihadapinya.

اِنَّ الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا وَهَاجَرُوْا وَجَاهَدُوْا بِاَمْوَالِهِمْ وَاَنْفُسِهِمْ فِيْ سَبِيْلِ اللّٰهِ وَالَّذِيْنَ اٰوَوْا وَّنَصَرُوْٓا اُولٰۤىِٕكَ بَعْضُهُمْ اَوْلِيَاۤءُ بَعْضٍۗ وَالَّذِيْنَ اٰمَنُوْا وَلَمْ يُهَاجِرُوْا مَا لَكُمْ مِّنْ وَّلَايَتِهِمْ مِّنْ شَيْءٍ حَتّٰى يُهَاجِرُوْاۚ وَاِنِ اسْتَنْصَرُوْكُمْ فِى الدِّيْنِ فَعَلَيْكُمُ النَّصْرُ اِلَّا عَلٰى قَوْمٍۢ بَيْنَكُمْ وَبَيْنَهُمْ مِّيْثَاقٌۗ وَاللّٰهُ بِمَا تَعْمَلُوْنَ بَصِيْرٌ

Sesungguhnya orang-orang yang beriman dan berhijrah serta berjihad dengan harta dan jiwanya pada jalan Allah dan orang-orang yang memberikan tempat kediaman dan pertolongan (kepada orang-orang Muhajirin), mereka itu satu sama lain saling melindungi. Dan (terhadap) orang-orang yang beriman, tetapi belum berhijrah, maka tidak ada kewajiban sedikit pun atasmu melindungi mereka, sebelum mereka berhijrah. (Akan tetapi) jika mereka meminta pertolongan kepadamu dalam (urusan pembelaan) agama, maka kamu wajib memberikan pertolongan kecuali terhadap kaum yang telah ada perjanjian antara kamu dengan mereka. Dan Allah Maha Melihat apa yang kamu kerjakan. Q.S Al-Anfal [8] : 72

MAKA MENOLONG AGAMA ALLAH ITU HARUS ADA DALAM JAMAAH ISLAM.KARENA ALLAH MEMERINTAHKAN KITA MASUK DALAM JAMAAH ISLAM JANGAN HIDUP SENDIRI SENDIRI (Qs Al Imran 103)

وَاعْتَصِمُوْا بِحَبْلِ اللّٰهِ جَمِيْعًا وَّلَا تَفَرَّقُوْاۖ وَاذْكُرُوْا نِعْمَتَ اللّٰهِ عَلَيْكُمْ اِذْ كُنْتُمْ اَعْدَاۤءً فَاَلَّفَ بَيْنَ قُلُوْبِكُمْ فَاَصْبَحْتُمْ بِنِعْمَتِهٖٓ اِخْوَانًاۚ وَكُنْتُمْ عَلٰى شَفَا حُفْرَةٍ مِّنَ النَّارِ فَاَنْقَذَكُمْ مِّنْهَاۗ كَذٰلِكَ يُبَيِّنُ اللّٰهُ لَكُمْ اٰيٰتِهٖ لَعَلَّكُمْ تَهْتَدُوْنَ

Dan berpeganglah kamu semuanya kepada tali (agama) Allah, dan janganlah kamu bercerai berai, dan ingatlah akan nikmat Allah kepadamu ketika kamu dahulu (masa jahiliyah) bermusuh-musuhan, maka Allah mempersatukan hatimu, lalu menjadilah kamu karena nikmat Allah, orang-orang yang bersaudara, dan kamu telah berada di tepi jurang neraka, lalu Allah menyelamatkan kamu darinya. Demikianlah Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepadamu agar kamu mendapat petunjuk. Q.S Ali ‘Imran [3] : 103

2.MINTA TOLONG KEPADA ALLAH DENGAN SABAR DAN SHALAT

QS Albaqarah 153.
Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman:

يٰۤاَ يُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوا اسْتَعِيْنُوْا بِا لصَّبْرِ وَا لصَّلٰوةِ ۗ اِنَّ اللّٰهَ مَعَ الصّٰبِرِيْنَ

“Wahai orang-orang yang beriman! Mohonlah pertolongan (kepada Allah) dengan sabar dan sholat. Sungguh, Allah beserta orang-orang yang sabar.”

Makna Sabar oleh Allah akan ditolong adalah. ” Orang Yang terus berdoa dan berusaha tanpa henti Menunggu datangnya pertolongan dari Allah dengan tetap bersyukur dan ikhlas menerima apapun yang terjadi yg diberikan oleh Allah” ini makna sabar yang Allah janjikan pasti oleh Allah akan ditolong.
Kemudian makna Minta Tolong dengan Shalat adalah.
Setiap kita menghadapi kesulitan maka kita bisa minta tolong dgn shalat. contoh.
ketika kita menghadapi musibah bencana. pandemi korona. maka Laksanakan Shalat Sunat Lidafil balai. ketika kita minta rizki maka laksanalan shalat sunat duha. ketika kiat minta dikabulkan hajat kita laksanakan shalat sunat hajat.Ketika kita minta diberikan petunjuk laksanakan shalat sunat Istikharah. Dll.

3.MINTA TOLONG KEPADA ALLAH DENGAN ISTIGHASA

Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman Qs.Al Anfal 9 :

اِذْ تَسْتَغِيْثُوْنَ رَبَّكُمْ فَا سْتَجَا بَ لَـكُمْ اَنِّيْ مُمِدُّكُمْ بِاَ لْفٍ مِّنَ الْمَلٰٓئِكَةِ مُرْدِفِيْنَ

“(Ingatlah), ketika kamu memohon pertolongan kepada Tuhanmu, lalu diperkenankan-Nya bagimu, “Sungguh, Aku akan mendatangkan bala bantuan kepadamu dengan seribu malaikat yang datang berturut-turut.””

Ketika kita menghadapai kesulitan yang amat berat,maka kita laksanakan Istighasa yg biasa nya dilaksanakan dengan membacakan amaliah khusus seperti Doa Hijib. Wirid tertentu. Membaca Quran. Dengan Dzikir dan tawasul dan biasanya dilaksanakan secara berjamaah.

4. MINTA TOLONG DENGAN BERDOA

Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman Qs Albaqaroh 186 :

وَاِ ذَا سَاَ لَـكَ عِبَا دِيْ عَنِّيْ فَاِ نِّيْ قَرِيْبٌ ۗ اُجِيْبُ دَعْوَةَ الدَّا عِ اِذَا دَعَا نِ فَلْيَسْتَجِيْبُوْا لِيْ وَلْيُؤْمِنُوْا بِيْ لَعَلَّهُمْ يَرْشُدُوْنَ

“Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu (Muhammad) tentang Aku, maka sesungguhnya Aku dekat. Aku kabulkan permohonan orang yang berdoa apabila dia berdoa kepada-Ku. Hendaklah mereka itu memenuhi (perintah)-Ku dan beriman kepada-Ku agar mereka memperoleh kebenaran.”

Allah menyatakan dengan jelas bahwa tidak akan menolong kita kalau kita tidak meminta atau berdoa kepada Allah. maka cara untuk memdapatkan pertolongan dari Allah jangan berhenti kita berdoa memohon dan meminta kepada Allah. karena Doa itu adalah senjata orang yang beriman.
Berdoa kepada Allah bisa dengan Memohon menggunakan Ayat ayat Alquran. bisa dengam Asmaul husna.bisa dengan shalawat.dengan doa doa yang ada didalam teks alquran.bisa berdoa dengan bahasa kita sendiri. bisa berdoa melalui Wirid tertentu. dengan dzikir. bisa dengan perantaan Muzijat para Nabi.Karomah Para Wali seperti melaksanakan Manakiban. memohon kepada Allah dengan Amal shaleh. dengan mengeluarkan Shodaqoh. bisa dengan minta bantuan didoakan oleh hamba hamba yang sholeh.Dll.

Wallahu A’lam Bisshowab.
Alhamdulillah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Butuh Informasi ? Hubungi Kami !